top of page

10 Film Favorit Tahun 2012

  • John Tirayoh
  • Feb 1, 2013
  • 8 min read

1. ARGO

Argo adalah sebuah film thriller Amerika Serikat tahun 2012 yang disutradarai oleh Ben Affleck, diangkat dari kisah nyata "Canadian Caper", saat Tony Mendez, seorang agen CIA, memimpin penyelamatan enam diplomat di Teheran, Iran, selama terjadinya krisis sandera Iran 1979.

Film ini dibintangi oleh Affleck sebagai Mendez, Bryan Cranston, Alan Arkin, dan John Goodman. Dirilis di Amerika Utara pada tanggal 12 Oktober 2012 dan sukses secara kritis maupun komersial. Film ini diproduksi oleh Affleck, George Clooney, dan Grant Heslov. Kisah penyelamatan dalam film ini sebelumnya juga diceritakan dalam sebuah film televisi tahun 1981 berjudul Escape from Iran: The Canadian Caper, yang disutradarai oleh Lamont Johnson.[3][4]

Argo menerima tujuh nominasi dalam Academy Awards ke-85, termasuk Film Terbaik, Skenario Adaptasi Terbaik (Chris Terrio), serta Aktor Pendukung Terbaik (Alan Arkin), dan berhasil membawa pulang tiga piala Oscar, yakni untuk Film Terbaik, Penyuntingan Terbaik, dan Skenario Adaptasi Terbaik. Argo juga menerima lima nominasi dalam Golden Globe ke-70, dan berhasil membawa pulang dua piala, yakni Film Terbaik (Drama), dan Sutradara Terbaik. (Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Argo_(film_2012)

Trailer :

2. MARVEL'S THE AVENGERS

Marvel's The Avengers (diklasifikasikan dengan nama Marvel Avengers Assemble di Inggris dan Irlandia) atau hanya The Avengers, adalah film Amerika superhero (2012) yang diproduksi oleh Marvel Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures yang mengadaptasi pada Marvel Comics dengan nama tim superhero yang sama. Ini adalah film keenam dari Cinematic Marvel Universe. Film ini ditulis dan disutradarai oleh Joss Whedon dan beberapa aktor dan aktris yang mencakup Robert Downey, Jr., Chris Evans, Mark Ruffalo, Chris Hemsworth, Scarlett Johansson, Jeremy Renner, Tom Hiddleston, Clark Gregg, Cobie Smulders, Stellan Skarsgård dan Samuel L. Jackson.

Di film ini, Nick Fury, direktur S.H.I.E.L.D., organisasi penjaga perdamaian, merekrut Iron Man, Captain America, Hulk, dan Thor untuk membentuk sebuah tim yang harus menghentikan saudara Thor, Loki yang akan menaklukkan Bumi. Produksi film dimulai ketika Marvel Studios menerima dana pinjaman dari Merrill Lynch pada bulan April 2005. Setelah sukses film Iron Man pada Mei 2008, Marvel mengumumkan bahwa The Avengers akan dirilis pada bulan Juli 2011. Dengan penandatanganan Johansson pada bulan Maret 2009, Perilisan itu ditunda kembali sampai 2012. Whedon, pada bulan April 2010 menulis ulang naskah aslinya ditulis oleh Zak Penn. Produksi dimulai pada April 2011 di Albuquerque, New Mexico, setelh itu pindah ke Cleveland, Ohio, pada bulan Agustus dan New York City pada September. Film ini diubah ke 3D di pasca-produksi. The Avengers tayang perdana pada tanggal 11 April 2012, di El Capitan Theatre, Hollywood dan dirilis di Amerika Serikat pada 4 Mei 2012. Film ini mendapat review positif dari sebagian kritikus film dan mendapat banyak rekor box office, termasuk akhir pekan pembukaan terbesar di Amerika Utara untuk keuntungan kotor $ 1 Milyar.

3. SILVER LININGS PLAYBOOK

Silver Linings Playbook merupakan sebuah film drama-komedi romantis yang ditulis dan disutradarai oleh David O. Russell. Film in merupakan film yang diadaptasi dari novel ''The Silver Linings Playbook'' karangan Matthew Quick. Film yang dirilis pada tahun 2012 ini dibintangi oleh Bradley Cooper dan Jennifer Lawrence. Robert De Niro, Jacki Weaver, Chris Tucker, Anupam Kher, dan Julia Stiles juga turut membintangi film ini. Cooper berperan sebagai Patrick "Pat" Solitano, pria yang memiliki gangguan bipolar, yang keluar dari rumah sakit jiwa dan tinggal kembali bersama kedua orang tuanya (De Niro dan Weaver). Bertekad untuk mendapatkan kembali istrinya yang menjauh darinya, Pat berjumpa dengan randa bernama Tiffany Maxwell (Lawrence).

Tiffany menawarkan kepada Pat bahwa ia akan membantu Pat mendapatkan kembali istrinya bila ia bersedia ikut dalam kompetisi dansa dengan Tiffany. Keduanya menjadi dekat dikarenakan latihan yang mereka jalani dan Pat, ayahnya, dan Tiffany menyusuri hubungan mereka satu dengan yang lain seiring mereka mengatasi masalah yang ada.

Silver Linings Playbook ditayangkan pertama kali di Festival Film Internasional Toronto (Toronto International Film Festival) 2012 pada 8 September 2012 dan dirilis di Amerika Serikat pada 16 November 2012.

Film ini meraih kesukseksan dan menerima sejumlah penghargaan. Silver Linings Playbook meraih delapan nominasi Academy Awards, yang di dalamnya termasuk kategori Best Picture, Best Director, Best Adapted Screenplay; film ini menjadi film pertama sejak 1981 yang meraih nominasi Oscar untuk empat kategori pemeran terbaik dan merupakan film pertama sejak 2004 yang dinominasikan untuk Lima Besar Oscar (Big Five Oscars), yang mana Lawrence memenangkan kategori Best Actress. Film ini juga meraih empat nominasi Golden Globe Award; tiga nominasi BAFTA, dengan Russell memenangkan kategori Best Adapted Screenplay; empat nominasi Screen Actors Guild; dan lima nominasi Independent Spirit Award, menang dalam empat kategori yang di dalamnya termasuk Best Film.

4. THE DARK NIGHT RISES

The Dark Knight Rises adalah sebuah film pahlawan super Amerika Serikat tahun 2012 yang disutradarai oleh Christopher Nolan yang juga ikut menulis skenario bersama Jonathan Nolan dan cerita bersama David S. Goyer.

Berdasarkan karakter Batman, film ini merupakan yang ketiga dan terakhir dalam trilogi film Batman besutan Nolan, dan merupakan sekuel dari Batman Begins (2005) dan The Dark Knight (2008).

Christian Bale, Michael Caine, Gary Oldman, dan Morgan Freeman kembali memerankan tokoh yang mereka bawakan dalam dua film sebelumnya.

Film ini memperkenalkan dua tokoh baru; Selina Kyle (Anne Hathaway), seorang pencuri yang kemunculannya di kota Gotham berangkaian dengan rantai peristiwa yang akhirnya membawa Batman turun gunung dan bertemu dengan Bane (Tom Hardy) yang merupakan seorang teroris yang berencana menghancurkan kota Gotham.

5. LIFE OF PI

Life of Pi adalah sebuah film drama petualangan Amerika Serikat tahun 2012 yang didasarkan pada novel karya Yann Matel tahun 2001 dengan judul yang sama.

Disutradarai Ang Lee, film ini dibuat sesuai naskah adaptasi karya David Magee, dan dibintangi oleh Suraj Sharma, Irrfan Khan, Gérard Depardieu, Tabu, dan Adil Hussain. Efek visualnya dibuat oleh Rhythm & Hues Studios.

Film ini berkisah tentang seorang anak laki-laki berusia 16 tahun bernama Piscine Molitor "Pi" Patel yang terjebak di sebuah sekoci setelah bencana kapal laut yang menewaskan keluarganya, ditemani seekor harimau benggala bernama Richard Parker. Film ini dipuji oleh para kritikus.

Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Life_of_Pi_(film)

6. The Hunger Games

The Hunger Games menceritakan tentang seorang gadis berusia 16 tahun bernama Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence) yang tinggal di sebuah tempat bernama Distrik 12, di mana mayoritas penduduknya bekerja sebagai penambang. Distrik 12 adalah sebuah distrik terakhir, salah satu dari 12 distrik di negara yang disebut Panem.

Panem sendiri merupakan sebuah negara di mana dulunya Amerika Utara pernah berada, yang setelah bencana besar di Bumi menjadi satu-satunya wilayah yang selamat. Karena pemberontakan gagal terhadap pemerintahan Panem 75 tahun sebelumnya, pemerintahan Panem lantas melakukan sebuah kompetisi maut yang diadakan di ibukota negara yang bernama Capitol. Kompetisinya bernama The Hunger Games, yang diikuti oleh sepasang anak muda berusia antara 12-18 tahun dan dipilih dari 12 distrik yang ada di Panem. Kompetisi telah dilakukan selama 74 tahun berturut-turut.

Tujuan diadakan kompetisi ini adalah untuk merekatkan hubungan antara distrik, sekaligus menyegarkan ingatan tentang mereka yang terbunuh akibat pemberontakan di distrik-distrik dan mengingatkan seluruh penduduk betapa berkuasanya pemerintahan Panem yang dipimpin oleh Presiden Snow (Donald Sutherland). Dalam The Hunger Games, ke 24 anak terpilih ditempatkan di suatu arena di Capitol. Di arena yang dipenuhi dengan CCTV canggih itu, ke 24 kontestan diharuskan saling membunuh dan kompetisi tersebut disiarkan secara langsung oleh televisi dalam konsep reality show.

Layaknya reality show, para konstentan The Hunger Games juga memerlukan personaliti menarik agar mereka bisa mendapatkan sponsor. Sponsor ini berfungsi untuk menyelamatkan para kontestan dari beberapa kali kejadian maut. Perolehan sponsor ini bergantung pada kemampuan masing-masing kontestan untuk bertahan hidup. Kini saatnya The Hunger Games membuka audisi di masing-masing distrik. Saat tiba di Distrik 12, tempat tinggal Katniss, setiap warga dikumpulkan di sebuah tanah lapang dan konstestan dipilih dari pengundian yang dilakukan oleh seorang wanita nyentrik perwakilan Capitol bernama Effie Trinket (Elizabeth Banks).

Lalu terpilihlah Primrose Everdeen (Willow Shields), adik semata wayang Katniss, yang berumur 12 tahun dan Peeta Mellark (Josh Hutcherson). Sadar bahwa adiknya tidak sanggup untuk bertarung, Katniss menawarkan diri sebagai relawan menggantikan sang adik. Katniss pun menitipkan adik serta ibunya kepada sahabat karib sekaligus rekannya berburu di hutan, Gale Hawthorne (Liam Hemsworth). Berbekal keahlian memanah dan jimat berupa pin berbentuk burung mockingjay, Katniss dan Peeta pun kemudian dibawa ke Capitol.

Katniss dan Peeta lalu mendapat mentor, mantan pemenang The Hunger Games, Haymitch Abernathy (Woody Harrelson). Haymitch-lah yang kemudian mengajarkan mereka trik untuk bertahan hidup.

7. THE RAID: REDEMPTION

The Raid (sebelum diedarkan: Serbuan Maut) adalah film aksi seni bela diri dari Indonesia yang disutradarai oleh Gareth Evans dan dibintangi oleh Iko Uwais. Pertama kali dipublikasi pada Festival Film Internasional Toronto (Toronto International Film Festival, TIFF) 2011 sebagai film pembuka untuk kategori Midnight Madness, para kritikus dan penonton memuji film tersebut sebagai salah satu film aksi terbaik setelah bertahun-tahun sehingga memperoleh penghargaan The Cadillac People's Choice Midnight Madness Award. Terpilihnya film ini untuk diputar pada beberapa festival film internasional berikutnya, seperti Festival Film Internasional Dublin Jameson (Irlandia), Festival Film Glasgow (Skotlandia), Festival Film Sundance (Utah, AS), South by Southwest Film (SXSW, di Austin, Texas, AS), dan Festival Film Busan (Korea Selatan), menjadikannya sebagai film komersial produksi Indonesia pertama yang paling berhasil di tingkat dunia.

Film The Raid sebenarnya adalah ide lanjutan dari keseluruhan cerita yang diinginkan sutradara Gareth Evans. Proyek awalnya, Berandal, diumumkan tahun 2011 sebelum film "The Raid" dibuat pada tahun yang sama yaitu tahun 2011, namun baru dirilis pada 2014 dengan judul The Raid 2: Berandal.

8. THE IMPOSSIBLE

The Impossible (bahasa Spanyol: Lo imposible) adalah film Spanyol berbahasa Inggris tahun 2011 tentang drama bencara yang disutradarai oleh Juan Antonio Bayona. Film ini ditulis oleh Sergio G. Sánchez.

Film ini dibintangi oleh Naomi Watts dan Ewan McGregor, dan menceritakan kisah nyata tentang seorang Spanyol (meskipun kebangsaan mereka ditetapkan sebagai warga negara Inggris di film bersama keluarganya yang mengalami Tsunami Samudera Hindia tahun 2004.

Diangkat dari kisah nyata luar biasa tentang satu keluarga yang selamat dari terjangan tsunami tahun 2004. Maria (Naomi Watts), Henry (Ewan Mcgregor) dan tiga putranya mengisi liburan awal musim dingin mereka di Thailand, menikmati surga di negara tropis. Namun pada tanggal 26 Desember, saat mereka sedang bersantai di sekitar kolam renang setelah perayaan natal pada malam sebelumnya, sebuah deruman mengerikan terdengar dari pusat bumi. Maria membeku dalam ketakutan, ombak besar menerjang tepat ke arahnya.

Sumber: 21cineplex.com & wikipedia

9. HAYWIRE

Mallory Kane (Gina Carano) tak menyangka kalau ia bakal dikhianati seperti ini. Ia sepenuhnya percaya pada orang-orang di atasnya meskipun memang tak pernah ada jaminan apa-apa. Selama ini Mallory sudah mempertaruhkan segalanya, termasuk nyawa, demi menjalankan tugas yang diembannya. Misi di Barcelona berhasil diselesaikan Mallory degan baik dan kini ia harus segera berangkat ke Dublin untuk menjalankan misi baru. Tak disangka ternyata ada pengkhianat yang menjatuhkan Mallory. Kini Mallory bukan lagi agen pemerintah. Ia sudah jadi buronan internasional. Nyaris tak ada tempat buat Mallory untuk bersembunyi lagi.

Menghilang mungkin bukanlah masalah berat buat Mallory, kalau saja ia tak memikirkan keluarganya di Amerika. Satu-satunya cara untuk tetap selamat sekaligus melindungi keluarganya hanyalah menemukan siapa sebenarnya di balik misi di Dublin ini. Dengan segala kemampuannya, Mallory harus bisa mengungkap jaringan yang telah mengkhianatinya.

10. THE GREY

Mengatur para pekerja tambang minyak ini saja sudah susahnya bukan main, apalagi harus memimpin mereka melewati ganasnya alam dan menghindar dari serbuan binatang buas yang mengincar mereka. Tapi Ottway (Liam Neeson) tak punya banyak pilihan. Ottway tak mengira perjalanan pulang kali ini jadi sangat rumit. Berawal dari kecelakaan yang membuat pesawat yang mereka tumpangi jatuh, dimulailah petualangan panjang antara hidup dan mati. Pesawat yang ditumpangi para pekerja pengeboran minyak yang dipimpin oleh Ottway ini mendarat darurat di tengah gurun salju. Menunggu datangnya pertolongan adalah harapan sia-sia.

Satu-satunya cara hanyalah menembus ganasnya alam untuk mencari kota terdekat. Celakanya, ganasnya alam bukanlah satu-satunya yang harus mereka khawatirkan. Sekawanan serigala liar ternyata sudah mengincar mereka. Lengah sedikit, nyawa mereka bisa melayang. Tanpa senjata dan perlindungan, satu-satunya yang bisa menyelamatkan mereka hanyalah kemauan bertahan hidup.

Comments


Featured Review
Tag Cloud

© 2023 by The Book Lover. Proudly created with Wix.com

  • Grey Facebook Icon
  • Grey Twitter Icon
  • Grey Google+ Icon
bottom of page