top of page

[Review] Percy Jackson: The Lightning Thief "Tongkat Petir Dewa Zeus Hilang, Bumi Siaga 1"


Hollywood nampaknya tidak kehilangan akal untuk meramu cerita petualangan untuk para penonton setianya. Harry Potter, Narnia, dan film-film petualangan fiksi lainnya membuat pihak studio membuat Percy Jackson & The Olympians: Lightning Thief. Mengambil tokoh-tokoh dari sejarah mitologi Yunani, Percy Jackson & The Olympians: Lightning Thief siap membawa petualangan baru bagi penonton ke dunia fiksi tanpa batas. Mengisahkan seorang remaja bernama Percy Jackson (Logan Lerman) yang merupakan anak setengah dewa dari Dewa Poseidon (Diperankan oleh Kevin Mckidd). Percy Jackson baru mengetahui dirinya merupakan anak keturunan Dewa ketika beberapa orang disekelilingnya menunjukan kekuatan dari diri mereka yang sebenarnya. Tapi predikat Percy Jackson sebagai anak Dewa, hanyalah dapat dikatakan setengah anak Dewa. Karena Ibu Percy merupakan manusia biasa. Diceritakan bahwa Dewa atau Dewi sering turun ke bumi dan berhubungan dengan manusia. Tanpa disadari oleh Percy, disekelilingnya banyak yang merupakan mahkluk bukan manusia ketika menunjukan kekuatannya. Mulai dari guru di sekolahnya, Brunner (Pierce Brosnan) dan teman dekatnya Grover (Brandon T. Jackson). Percy akhirnya bertemu dengan komunitas para anak keturunan Dewa-Dewa Yunani di sebuah Kamp yang memberikan pelatihan kepada para anak-anak keturunan Dewa. Mulai dari anak Dewi Athena, anak dari Dewi Aphordite yang dikenal sebagai Dewi Cinta, serta anak Dewa dan Dewi lainnya. Setelah mulai mengetahui jati diri-nya sebagai Anak Dewa, Percy ternyata mengetahui bahwa dirinya merupakan anak dari Dewa Laut yang terkenal Poseidon. Namun, menjadi keturunan Dewa bukanlah sepenuhnya menyenangkan. Terlebih ketika mengetahui bahwa dirinya menjadi tertuduh atas hilangnya Tongkat Petir milik Dewa Zeus (Diperankan oleh Sean Bean) yang merupakan dewa tertinggi di Olympus. Selanjutnya adalah bagaimana Percy membuktikan bahwa dirinya bukanlah pencuri tongkat petir milik Zeus. Karena apabila Percy tidak bisa membuktikan dirinya bukan pencuri dan menemukan tongkat petir, Bumi akan menjadi kemarahan para Dewa yang akan saling berperang satu dengan yang lainnya. medussaMengomentari Percy Jackson & The Olympians: Lightning Thief, Kalau anda menyukai kisah mitologi Yunani, jangan berharap film ini akan bercerita mengenai kisah-kisah para Dewa tersebut. Karena alur cerita film ini hanya bertumpu pada petualangan Percy Jackson dalam membuktikan dirinya bukanlah pencuri tongkat petir tersebut. Namun, anda akan melihat bagaimana sosok para dewa-dewi Olympus serta si cantik dan jahat yaitu Medusa (diperankan oleh Uma Thurman). Juga berbagai mahkluk-mahkluk menyeramkan yang ada dalam mitologi Yunani. Apabila membandingkan dengan film Harry Potter dan Narnia, film ini mempunyai template yang berbeda dalam mengusung jalan cerita. Apabila Harry Potter dan Narnia lebih banyak bercerita di dunia berbeda, Maka Percy Jackson & The Olympians: Lightning Thief justru lebih banyak mengambil setting di bumi. Untuk menambah gaya petualangan, pihak studio memakai sutradara Chris Colombus yang pernah membesut dua film Harry Potter dan Film Home Alone 1 dan 2. Berbicara para pemeran dalam film ini, sangat disayangkan beberapa nama besar top Hollywood tidak mendapatkan peran yang banyak. Uma Thurman yang berperan sebagai Medusa justru ditampilkan hanya seperti sebagai cameo. Aktor Sean Bean, justru tampil lebih sedikit dibandingkan Uma Thurman. Akan lebih baik apabila di tengah-tengah perjuangan Percy Jackson mencari tongkat petir, disisipkan ketegangan diantara kalangan para Dewa-Dewi Olympus. Begitu juga penampilan dari Pierce Brosnan yang seperti mendapatkan peran sangat kecil. Sangat beresiko bagi Pierce Brosnan dengan mengambil peran dalam film ini. Perannya yang sangat standar bisa jadi akan berefek bagi para sutradara untuk kembali merekrutnya sebagai pemeran utama. Terlebih perannya yang mendapatkan sinis dari kirtikus saat berperan dalam film musikal Mama Mia. Secara keseluruhan, Percy Jackson & The Olympians: Lightning Thief cukup menghibur dengan balutan kisah para Dewa-Dewi Yunani. Wajah fresh remaja Logan Lerman dan Alexandra Daddario yang berperan sebagai Annabeth (anak dari Dewi Athena) cukup baik bermain dalam film ini. Nilai 5.5/10 Bintang


You Might Also Like:
bottom of page